Resep dan Cara Membuat Tempura Udang dengan Mudah

resep tempura udang

Berikut adalah resep dan cara membuat tempura udang dengan mudah. Coba yuk!

Bahan-bahan:

  • 1 kg udang ukuran sedang
  • 1 kuning telur dikocok lepas
  • 100 gr tepung terigu
  • 200 ml air dingin
  • 25 gram tepung beras
  • 25 gram tepung bumbu
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt backing powder

Cara membuatnya:

  • Pertama bersihkan udang dengan air bersih.
  • Kemudian tekan punggung udang supaya sedikit memanjang.
  • Setelah selesai, letakkan udang beberapa saat.
  • Sambil menunggu, kita siapkan satu mangkuk untuk bumbu.
  • Masukkan tepung terigu, tepung bumbu dan tepung beras, aduk aduk hingga rata.
  • Kemudian masukkan telur, air es, garam, backing powder dan juga merica.
  • Aduk aduk hingga merata.
  • Selanjutnya celupkan udang ke dalam adonan tepung.
  • Goreng tempura udang hingga matang (warnanya jadi kuning keemasan).
  • Angkat dan tiriskan.
  • Tempura udang siap dihidangkan.

Nah, itulah cara membuat tempura udang dengan mudah. Selamat mencoba di rumah, ya!