Bagi sebagian orang, jajanan pasar atau kue tradisional dianggap memiliki cita rasa lezat dan lebih sehat dibandingkan dengan jajanan modern yang biasa kita beli di supermarket. Hal ini dikarenakan, jajanan pasar dibuat dengan bahan alami tanpa campuran bahan kimia yang memiliki efek samping berbahaya.
Sayangnya, saat ini tidak sedikit orang lebih menyukai jajanan modern karena dianggap lebih kekinian. Tidak hanya itu saja, pembuatan jajanan pasar juga dianggap lebih sulit sehingga mereka malas untuk membuatnya, salah satu contohnya adalah getuk lindri.
Getuk lindri adalah makanan tradisional yang terbuat dari bahan dasar singkong dan kelapa parut. Makanan ini berasal dari pulau Jawa, khususnya Jawa Timur dan Jawa Barat. Saat ini, getuk lindri sangat sulit ditemukan. Sebab, hanya segelintir orang saja yang menjualnya.
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa banyak orang yang menganggap pembuatan getuk lindri cukup sulit. Padahal, tidak demikian. Nah, untuk itu perhatikan resep dan cara membuat getuk lindri di bawah ini.
Bahan-Bahan:
- 500 gram singkong yang telah dicuci bersih dan di potong-potong.
- 150 gram gula pasir
- 60 ml air
- Vanili bubuk secukupnya
- Kelapa parut secukupnya
Cara Membuat Getuk Lindri:
- Kukus singkong selama 20 menit atau hingga matang dan bertekstur empuk.
- Setelah singkong matang, tumbuk hingga halus. Sebaiknya menumbuk singkong saat masih dalam keadaan panas agar lebih mudah.
- Larutkan dan masak gula pasir, air, dan vanili secara bersamaan. Setelah larut dan mendidih, matikan kompor lalu angkat.
- Tuangkan gula yang sudah mencair ke singkong yang sudah ditumbuk halus. Uleni hingga merata.
- Kemudian, cetak adonan menggunakan cetakan mie. Lalu, potong adonan sesuai dengan selera.
- Terakhir, taburkan parutan kelapa di atasnya. Getuk Lindri siap untuk dihidangkan.
Nah, bagaimana? Cukup mudah kan resep getuk lindri? Tunggu apalagi, ayo segera praktikkan di rumah. Selain rasanya yang sangat enak, getuk lindri juga termasuk makanan sehat loh. Selamat mencoba!
Baca juga: Resep dan Cara Membuat Mie Apong Jember