Cara Membuat Manisan Salak dengan Mudah

cara membuat manisan salak


Salak adalah salah satu buah yang cukup disukai oleh kebanyakan orang Indonesia. Rasanya sangat khas, yakni manis dengan sedikit sensasi asam, kadang pahit. Selain memiliki rasa yang khas, salak juga dijual dengan harga yang terjangkau.

Buah yang satu ini bisa kita nikmati secara langsung ataupun diolah menjadi berbagai macam jenis makanan ringan, salah satunya adalah manisan salak.

Ya, manisan salak merupakan manisan yang cukup nikmat. Bisa digunakan untuk teman ngobrol ataupun saat sedang bersantai di rumah.

Lantas, bagaimana cara membuat manisan salak dan apa saja resepnya? Simak informasinya berikut ini:

Baca juga: Cara Buat Angsle dengan Mudah, Dijamin Enak!


Cara Membuat Manisan Salak


Bahan yang Digunakan

  • Buah salak seperlunya, biasanya 1kg (sesuai dengan keinginan) 
  • Usahakan untuk memilih buah salak yang segar, sebab tingkat kesegarannya bisa mempengaruhi rasa manisan. 
  • Gula pasir 500gr 
  • Air 1 liter 
  • 3 sdt garam 
  • Madu (bila suka madu) 

Cara membuatnya

  • Pertama-tama, kupas terlebih dahulu buah salak dengan benar, ambil dagingnya saja, buah kulit dan bijinya. 
  • Potong buah salak sesuai dengan keinginan masing-masing. 
  • Namun, agar rasanya merata usahakan potongan tidak terlalu besar. 
  • Setelah selesai dipotong, cuci sampai bersih. 
  • Kemudian, rendam potongan salak tersebut dengan larutan garam dan air dalam kurun waktu semalam. 
  • Setelah direndam semalam, segera cuci sampai bersih menggunakan air hangat. 
  • Tiriskan dan diamkan beberapa saat. 
  • Sembari ditiriskan, buatlah sirup dengan cara merebus air yang dicampur gula dan garam. 
  • Setelah mendidih, tuangkan sirup ke dalam wadah (bisa toples kecil atau tempat lain). 
  • Biarkan sirup dingin terlebih dahulu. 
  • Setelah dingin, masukkan salak ke dalam sirup tersebut. 
  • Diamkan selama beberapa hari, biasanya seminggu. 
  • Jika ingin manisan salak menjadi basah, maka kita bisa merendamnya dengan larutan askorbat selama kurang lebih 7 menit. 
  • Sedangkan jika ingin manisan salak menjadi kering, kita bisa merendamnya dengan larutan bisulfit selama kurang lebih 15 menit dan jangan lupa ditaburi gula sebagai penyedap rasa. 

Nah, itulah resep dan cara membuat manisan salak dengan mudah. Selamat mencoba, ya!